Tips Antistres Menjelang Nikah Ala Vitri - Bagian I
Okay, saya menulis ini karena sekadar butuh katarsis. Nggak cuma pusing oleh pekerjaan, tapi juga persiapan meritong, dan lainnya. Wahai calon pengantin, percayalah satu hal: kalau bisa nikah di KUA saja, maka lakukanlah. Wkwkwk
Saya pernah berharap merit di sebuah bukit (ada dong ya itu di Semarang, saya pernah ke sana tapi lupa nama tempatnya), dengan dekorasi serbaputih, bunga mawar pink dan baby breath di mana-mana, dan tamu yang datang enggak banyak. But the truth is, thats fucking impossible. Yeah.
Okay, kenyataannya, banyak yang harus diurus ketika kita tidak menggunakan jasa WO untuk mengurus ini. Intine OOD, opo-opo dewe. Beruntungnya saya sih ya, banyak banget orang di sekitar yang pada akhirnya mempermudah semua kebutuhan kewongan. Nggak cuma bikin tambah murah (ahem) tapi juga mengurangi beban pikiran.
Sebenarnya saya malas-malas pengin (halah padune ndeeees) untuk nulis soal persiapan kewong. Tapi berhubung tau ini bisa membantu capeng lain (ya kali lho yaaaa) dan mengurangi stres mereka, bismillah deh. *subhanallah ukhti Vitri* Toh dengan nulis begini di blog, kepanikan saya juga bisa berkurang ahahahahahahah
Jadi bok, apa aja yang harus dipersiapkan sebelum kewong?
Banyak dong, ya. Yang jelas, lo mesti punya calonnya. Ya cari lah siapa yang mau-maunya disebelahin sama kita di pelaminan yang ala-ala itu.
Kedua, siapin tanggalnya. Well, saya angkat tangan kalau soal hitungan Jawa. Hiks. Waktu nikah saya itu diambil berdasarkan ketersediaan gedung. Jadi kalau kemarin ada yang bilang, "Huooo tanggalnya cantik!". Saya mah baru kepikiran aja, gitu. "Oh iyaaaaa...." (padahal dalem hati: gilingan, kece juga gueh kebetulan dapet angka seksih).
Ketiga, siapkan mental.
Ini penting, bos. Karena kita bakal dibenturkan pada banyak perbedaan pendapat, baik dengan calon cuami, keluarga, keluarga besan, bahkan keluarga besar.
Keempat, siapkan badan.
Ini yang paling menyebalkan! kamu akan merasa salah kostum kalau di nikahanmu enggak terlihat wow dan singset. Terima aja nasib untuk diet gila-gilaan kalau punya badan kayak teh kotak macem saya. Tapi nggak papa lah. Toh kalau kita kece siapa yang seneng?? Akun Instagram kita, kaaaan... Doi nggak bakal malu mampang foto kita yang keren dengan senyum lebar karena baju pengantin nempel bagus di badan :)))
Kelima, siapkan bala bantuan.
Gunanya untuk melancarkan pemenuhan kebutuhan semuuuuuanya. Termasuk dekorasi, MC, gedung, katering, perdietan, dll. More info kontak bio *oke jayus* info selanjutnya akan dibahas di artikel kedua yah..
Nengnangning gungggg...
ini semacam rilis janur kuning gitu? :p
ReplyDeleteJanur pink Paaak.. Kamuh harus datang yaaah bawa kamera potret2 akuh yang cantik ahahahaha :D
Delete